Indeks Saham Tokyo Dibuka Lebih Rendah

Minyak Berjangka Berakhir Naik Tipis Pasca OPEC+ Dukung Kesepakatan Produksi

 


Kontak Perkasa Futures - Minyak berjangka berakhir pada Rabu (1/9) dengan sedikit kenaikan setelah OPEC+ yang merupakan Organisasi Negara Pengekspor Minyak dan sekutunya -- mengkonfirmasi rencana sebelumnya untuk meningkatkan produksi minyak sebesar 400.000 barel per hari setiap bulan.

Sementara itu, operasi energi di wilayah Teluk Meksiko melanjutkan pemulihannya dari Badai Ida. Biro Keselamatan dan Penegakan Lingkungan melaporkan Rabu bahwa diperkirakan 79,96% produksi minyak, dan 83,21% produksi gas alam, di Teluk tetap ditutup.

Minyak mentah West Texas Intermediate untuk pengiriman Oktober naik tipis 9 sen, atau 0,1%, yang menetap di level $68,59 per barel di New York Mercantile Exchange.(yds)

Sumber: Marketwatch

 

PT KP Press

Kontak Perkasa Futures

PT Kontak Perkasa

PT Kontak Perkasa Futures